Karya Mahasiswa Teknik Mesin UTU Tampil di Stand Pameran TTG Kota Langsa
  • UTU News
  • 03. 07. 2018
  • 0
  • 2497

 

MEULABOH – Karya Mahasiswa Program Studi (Prodi) Teknik Mesin Fakultas Teknik-Universitas Teuku Umar (FT-UTU) ikut serta dalam pameran Teknologi Tepat Guna ke-13, Se-Provinsi Aceh, Tahun 2018, di Kota Langsa,  4 sampai 8  Juli 2018.

Ketua Program Studi Teknik Mesin, Syurkarni Ali, ST., MT mengatakan, karya mahasiswa Teknik Mesin yang ikut dalam pameran TTG itu, atas permintaan langsung Pemerintah Kabupaten Aceh Barat melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Gampong. Permintaan tersebut berdasarkan surat nomor 414/450/DPMG/2018, 23 Maret 2018.

Syurkarni menjelaskan, pameran Teknologi Tepat Guna ini merupakan peluang emas bagi sivitas akademika UTU terutama Teknik Mesin dalam mengaplikasikan visi program studi yaitu menjadikan teknik mesin sebagai pusat pengembangan tridharma perguruan tinggi yaitu pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Selain itu juga  untuk menghasilkan lulusan yang menjadi sumber inspirasi dan referensi dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi berbasis agro dan marine industri diperingkat regional 2025, nasional 2040 dan internasional 2060 melalui riset yang inovatif, kreatif dan berdaya saing tinggi.

Beberapa hasil karya penelitian mahasiswa Teknik Mesin UTU yang ikut serta dalam pameran TTG tersebut diantaranya; Pertama, alat pencacah pelepah sawit sebagai pakan ternak dan pupuk kompos (karya ini dihasilkan oleh mahasiswa yaitu Zulkhairi, Saiful Amri dan Solim Isma dengan dosen Pembimbing Syurkarni Ali, ST.,MT). Kedua,  alat pengering biji pinang vertikal (hasil karya Zulkifli Said, alumni thn 2017 dengan dosen Pembimbing Pribadyo, ST., MT). Ketiga, alat pembelah durian dan Keempat,  alat parut sagu (kedua karya itu dihasilkan oleh Safrizal dan Hamdan  dengan dosen pembimbing Herdi Susanto, ST. MT).

Syurkarni mengatakan, Teknik Mesin UTU dalam hal ini lebih mengedepankan produk riset berbasis agro dan marine yang pada akhirnya dapat meningkatkan produk hasil bagi masyarakat, semangat untuk memajukan penelitian yang berbasis agro dan marine. “Akhir akhir ini telah ditunjukkan oleh mahasiswa dengan beberapa rancangan produk yang dilakukan oleh mereka sendiri, walaupun karya produk tersebut masih perlu penyempurnaan, terutama terkait masalah desain produk”, ujar Syurkarni.

Semetara itu, beberapa produk lain yang telah dihasilkan oleh mahasiswa Teknik Mesin, seperti alat pemotong rumput energi surya, alat panen padi, alat sadap karet, papan dan balok komposit dari bahan serat tandan kosong kelapa sawit yang dapat digunakan untuk kebutuhan mekanik yaitu mampu menahan beban patah, getaran, impak atau beban kejut tiba tiba.

Namun, beberapa produk yang telah dihasilkan mahasiswa Prodi Teknik Mesin ini masih perlu pengembangan lebih lanjut dan hasil karya tersebut sangat berpotensi untuk mendapatkan HAKI bila peralatan pengujian yang berstandar dapat dimiliki oleh Laboratorium Teknik Mesin UTU. “Untuk saat ini, mahasiswa Teknik Mesin masih menggunakan peralatan uji hasil karya mahasiswa itu sendiri”, sebut Syurkarni.

Dalam kesempatan itu, pengelola Prodi Teknik Mesin UTU mengharapkan kepada Rektor UTU, agar dapat meningkatkan peralatan Laboratorium Teknik Mesin, supaya hasil yang telah dikerjakan mahasiswa dapat terkejar secara maksimal sehingga target untuk memperoleh HAKI lebih mudah, yang pada akhirnya akan terwujud visi misi Universitas Teuku Umar menjadi sumber referensi dan inspirasi dalam bidang agro and marine industri. “Melalui pergelaran TTG Se Aceh ini kami memohon doa dan dukungannya kepada seluruh sivitas akademika agar karya/produk mahasiswa Teknik Mesin UTU dapat meraih prestasi terbaik, dalam usaha  meningkatkan kualitas hasil karya dan mengasah kemampuan mahasiswa menjawab kebutuhan masyarakat.(Muzakkir)

 

Lainnya :