Akuarium Karya Prodi Akuakultur FPIK UTU Tampil di Pameran HMTI
  • UTU News
  • 09. 04. 2019
  • 0
  • 1544

MEULABOH – Berbagai jenis akuarium minimalis karya mahasiswa Program Studi (Prodi) Akuakultur, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan-Universitas Teuku Umar (FPIK UTU) yang dipamerkan pada pegelaran Pameran dan Seminar Nasional Himpunan Mahasiswa Teknik Industri (HMTI), manarik perhatian dan diminati banyak pengunjung.

Ir. H. Zuriat, M.Si didampingi Ir. T. Amarullah, M. Si menjelaskan, akuarium karya Prodi Akuakultur yang ditampilkan dalam rangka memeriahkan seminar nasional HMTI itu, ternyata banyak dikunjungi oleh mahasiswa dan dosen dari berbagai fakultas dalam lingkup UTU. Pameren yang dilaksanakan mahasiswa HMTI Industri Teknik, Fakultas Teknik UTU, juga ikut serta dari semua fakultas dalam lingkup UTU. Pameran yang diadakan di Pelataran UTU, berlangsung selama dua hari, 8 sampai 9 April 2019.

Zuriat menjelaskan, akuarium karya prodi akuakultur memiliki nilai jual yang manarik. Prodi Akuakultur FPIK menampilkan berbagai bentuk akuarium berukuran minimalis. Penampilan akuarium ini menarik banyak pengunjung. Bahkan, Dekan FPIK UTU, Prof. Dr. M. Ali Sarong, M.Si sempat berkunjung bersama sivitas akedemika FPIK ke stan pamaren HMTI tersebut.

Prof. Ali Sarong mengamati dan memperhatikan keindahan berbagai bentuk akuarium karya Prodi Akuakultur FPIK yang ditampilkan bersamai fakultas lain . Zuriat bersama mahasiswa FPIK bidang minat Sosial Ekonomi Perikanan (SEP) dalam kunjungannya ke pameran menyatakan, karya akuarium yang ditampilkan mempunyai nilai jual yang tinggi. “Banyak yang menyarankan agar akuarium minimalis karya Prodi Akuakultur  ini dapat  dipromosikan bernilai bisnis secara berkesinambungan, yang dapat dikembangkan sebagai unit bisnis dosen dan mahasiswa. (zakir) 

Lainnya :