UTU Terpilih Menjadi Pendiri Inkubator Bisnis Teknologi se-Indonesia
  • UTU News
  • 12. 04. 2019
  • 0
  • 2128

MEULABOH – Universitas Teuku Umar (UTU) yang berada di Barat Selatan Aceh, tepatnya di Meulaboh, Kabupaten Aceh Barat, Provinsi Aceh, terpilih menjadi Perguruan Tinggi (PT) pendiri Inkubator Bisnis Teknologi (IBT) baru dari 19 Perguruan Tinggi se-Indonesia. Atas pilihan tersebut, UTU mendapatkan bantuan pendirian IBT dari Kemenristekdikti sebesar Rp 150 juta dalam tahun 2019 ini.

Acara tersebut dihadiri 28 Kampus yang lolos sebagai pendirian dan pengembangan lembaga Inkubator Bisnis Teknologi dibawah Kemenristekdikti. Acara kick off  dibuka langsung oleh Bapak Patdono Suwignjo,

“UTU satu-satunya Perguruan Tinggi Wilayah Sumatera sebagai Kampus yang lolos sebagai program pendirian IBT dalam lingkup Kemenristekdikti”, ujar  Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni UTU, Dr. Mursyidin, MA, ikut menghadiri acara Kick Off Meeting program pengembangan kelembagaan IBT, dan  Penandatangan Perjanjian Kerjasama Swakelola Fasilitasi Pendirian IBT di Hotel JW. Marriott Surabaya, 12 April 2019.  Acara tersebut ikut dihadiri Rektor Universitas Teuku Umar (UTU) Jasman J. Ma'ruf.

Dengan terpilihnya UTU sebagai pendiri IBT, maka UTU akan menjadi kampus sebagai pusat bisnis dan teknologi di Pantai Barat Selatan Aceh. Mursyidin yang ditunjuk sebagai Ketua TIM Pendirian IBT UTU, didampingi anggota tim Dedy Darmansyah menyampaikan, dengan telah ditetapkan UTU menjadi bagian dari Ikatan Inkubator Bisnis Indonesia (IABI), UTU akan menjadi sebagai Kampus Source of Inspiration, maka sudah seharusnya menumbuh kembangkan sebagai kampus pusat inovatif dan kewirausahaan kepada lulusan dan masyarakat pengguna, sehingga UTU memberikan manfaat kepada stakeholder yang relevan dan pembuat kebijakan, ujar Mursyidin.

Mursyidin mengatakan, dalam perjanjian tersebut, UTU mendapat bantuan pendirian Rp.150 juta. Bantuan ini digunakan untuk biaya operasional persiapan pendirian IBT UTU tahun 2019.

Dirjen Kelembagaan Riset dan Dikti dalam pengarahannya mengatakan, program ini adalah satu program unggulan Dikti karena lingkungan inkubasi bisnis yang lebih luas yang kondusif terhadap pengembangan UKM secara berkelanjutan dan pembinaan pertumbuhan bisnis dikalangan kampus.

Perguruan tinggi adalah institusi sebagai proses pengembangan kewirausahaan, ekonomik, dan sosial yang dilakukan baik oleh masyarakat atau sektor swasta, dan dirancang untuk mendampingi suatu gagasan, atau wirausaha pemula melalui program pendukung bisnis yang komprehensif dalam membangun dan mempercepat pertumbuhan dan keberhasilan pelaku bisnis khususnya pengusaha pemula. Acara ini dilanjutkan dengan program pelatihan selama 3 hari yang diikuti seluruh anggota inkubator masing masing perguruan tinggi. (zakir)

Lainnya :