SEMINAR SERIES PART 2
  • Program Studi Ilmu Kelautan
  • 17. 09. 2019
  • 0
  • 7177
  • MAHASISWA

MEULABOH - Program Studi Ilmu Kelautan, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan- Universitas Teuku Umar (FPIK-UTU) melaksanakan ‘Marine Science’ Seminar (Seminar Ilmu Kelautan) pertama dan kedua  belum lama ini di ruang seminar  FPIK setempat.  

Pemateri pada seminar pertama dan kedua tersebut adalah Prof. Dr. M. Ali Sarong, M. Si (Dekan FPIK-UTU) dan Munandar, S.Kel., M.Sc (Dosen FPIK) yang sekarang sedang menempuh pendidikan Program Doktor Department Of Marine Biotechnology And Resources National Sun Yat-Sen Taiwan-University.

Tema marine science seminar series adalah, “Study abroad and coral reef research in Indonesian”. Agenda Marine Science Seminar Series tersebut dibuka secara resmi oleh Dekan FPIK UTU, Prof. Dr. M. Ali Sarong., M.Si.  

Mohamad Gazali, M. Si (Ketua Program Studi Ilmu Kelautan FPIK-UTU) mengatakan, tujuan pelaksanaan 1st Marine Science Seminar Series ini adalah untuk menciptakan academic atmosphere antara mahasiswa dan dosen sehingga mahasiswa prodi Ilmu Kelautan dapat membekali diri mereka dalam menghadapi era revolusi industri 4.0.

Pada seminar pertama, konten materi yang disampaikan oleh Munandar  terkait tips dan trik studi di Luar Negeri. Munandar membagi pengalaman studi di luar negeri kepada mahasiswa agar kedepan mereka dapat mempersiapkan mental dan kemampuan bahasa inggris sebagai syarat studi ke luar negeri. Selain itu, Munandar juga membagi pengalaman terkait penelitian karang yang sudah dilakukan selama beberapa tahun ini. Munandar menyampaikan, metode sampling terkait riset karang meliputi reef check, transplantasi karang, biorock dan artificial reef.

                                                                                                            2nd Marine Science

Pada seminar kedua dengan tema “Strategi Peningkatan Kualitas  Metodologi dan Sharing Research Marine Ecology Dalam Peningkatan Penelitian Bagi Mahasiswa, yang menjadi narasumber adalah Dekan FPIK UTU,  Prof. Dr. M. Ali Sarong, M.Si. Agenda Marine Science Seminar Series tersebut dibuka secara resmi oleh Ketua Prodi Ilmu Kelautan, Mohamad Gazali., M.Si.

Menurut Gazali, tujuan pelaksanaan 2nd Marine Science Seminar Series ini adalah sebagai upaya peningkatan kualitas metodologi penelitian dalam bidang Kelautan. Outcomes dari seminar series ini adalah menciptakan karya ilmiah yang berkualitas sehingga dapat dipublikasi pada jurnal yang berkualitas. Konten materi yang disampaikan oleh narasumber terkait metodologi penelitian ekologi terestrial dan laut.

Komentar :

Lainnya :